POLA SELEKSI BEASISWA (PSB) - KIP KULIAH MERDEKA
PSB Kartu Indonesia Pintar Kuliah Merdeka (KIP Kuliah Merdeka) ditujukan bagi lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), atau bentuk lain yang sederajat, yang lulus pada tahun 2024, 2023, atau 2022. Peserta seleksi belum menjadi mahasiswa sebelumnya, memiliki potensi akademik baik, tetapi memiliki keterbatasan ekonomi atau berasal dari keluarga miskin/rentan miskin, dan lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru pada program studi yang telah terakreditasi.
PBS KIP Kuliah Merdeka merupakan pola seleksi penerimaan mahasiswa baru di UII yang merupakan implementasi Program KIP Kuliah Merdeka dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia.
- Persyaratan
Persyaratan untuk mendaftar program PSB KIP Kuliah Merdeka PMB UII TA. 2024/2025 adalah sebagai berikut:
- Lulusan SMA/SMK/sederajat tahun 2024, 2023, atau 2022 yang belum menjadi mahasiswa sebelumnya;
- Belum pernah ditetapkan sebagai penerima KIP Kuliah di salah satu Perguruan Tinggi di bawah Kemendikbudristek;
- Belum menjadi mahasiswa di tahun-tahun ajaran sebelumnya;
- Dinyatakan lulus seleksi calon mahasiswa Universitas Islam Indonesia melalui pola seleksi PSB KIP Kuliah Merdeka 2024/2025;
- Memiliki keterbatasan ekonomi yang dibuktikan dengan:
- Kepemilikan program bantuan pendidikan Nasional dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP); atau,
- Berasal dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan (PKH); atau
- Berasal dari keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS); atau
- Berasal dari panti sosial/ panti asuhan; atau
- Berasal dari Keluarga yang masuk pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS);
- Jika pendaftar tidak memenuhi salah satu dari 5 kriteria sebelumnya, maka dapat tetap mendaftar KIP Kuliah Merdeka selama memenuhi persyaratan tidak mampu secara ekonomi sesuai dengan ketentuan, yang dibuktikan dengan pendapatan kotor gabungan orang tua/wali paling banyak Rp4.000.000,00 (empat juta rupiah) setiap bulan atau pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga paling banyak Rp750.000,00 (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah).
- Memiliki prestasi akademik dan atau non
- Khusus untuk pendaftar Program Studi Teknik Industri, Teknik Elektro, Informatika, Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Farmasi, Statistika harus berasal dari lulusan SMA jurusan IPA. Informasi mengenai persyaratan asal jurusan SMA dapat diakses di sini).
- Program Studi
No | Fakultas | Jenjang | Program Studi | Akreditasi |
---|---|---|---|---|
1 | Fakultas Bisnis dan Ekonomika | Sarjana Terapan | Akuntansi Perpajakan (S.Tr.Ak) | Unggul |
2 | Fakultas Bisnis dan Ekonomika | Sarjana Terapan | Analisis Keuangan (S.Tr. E.) | A |
3 | Fakultas Bisnis dan Ekonomika | Sarjana Terapan | Bisnis Digital (S.Tr.Bns.) | Unggul |
4 | Fakultas Bisnis dan Ekonomika | Sarjana | Akuntansi (S.Ak.) - IP (Bisnis dan Teknologi) | Unggul; ACCA; AASBI |
5 | Fakultas Bisnis dan Ekonomika | Sarjana | Ekonomi Pembangunan (S.E.) - IP | Unggul; AUN-QA |
6 | Fakultas Hukum | Sarjana | Hukum Bisnis (S.H.) | Baik |
7 | Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya | Sarjana | Ilmu Komunikasi (S.I.Kom.) - IP | Unggul |
8 | Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya | Sarjana | Hubungan Internasional (S.Hub.Int.) - IP | B |
9 | Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya | Sarjana | Pendidikan Bahasa Inggris (S.Pd.) | Unggul |
10 | Fakultas Teknologi Industri | Sarjana | Teknik Industri (S.T.) - IP | Unggul; AUN-QA |
11 | Fakultas Teknologi Industri | Sarjana | Teknik Kimia (S.T.) - IP | Unggul |
12 | Fakultas Teknologi Industri | Sarjana | Teknik Elektro (S.T.) (robotik; biomedik; telekomunikasi; energi) - IP | Unggul; IABEE |
13 | Fakultas Teknologi Industri | Sarjana | Teknik Mesin (S.T.) | Unggul; IABEE |
14 | Fakultas Teknologi Industri | Sarjana | Rekayasa Tekstil (S.T.) | Baik |
15 | Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan | Sarjana | Teknik Sipil (S.T.) - IP | Unggul; JABEE; IABEE |
16 | Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan | Sarjana | Teknik Lingkungan (S.T.) | Unggul; ABET; IABEE |
17 | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Diploma Tiga | Analisis Kimia (A.Md.Si.) | Unggul; ASIIN |
18 | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Sarjana | Kimia (S.Si.) - IP | Unggul; RSC; ASIIN |
19 | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Sarjana | Statistika (S.Stat.) - IP | Unggul; ASIIN |
20 | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam | Sarjana | Pendidikan Kimia(S.Pd.) | Baik Sekali; ASIIN |
21 | Fakultas Ilmu Agama Islam | Sarjana | Hukum Keluarga (Ahwal Syakhshiyah) (S.H.) - IP | Unggul |
22 | Fakultas Ilmu Agama Islam | Sarjana | Ekonomi Islam (S.E.) | Unggul; AUN-QA |
23 | Fakultas Ilmu Agama Islam | Sarjana | Pendidikan Agama Islam (S.Pd.) | A; AUN-QA |
Catatan:
Prodi yang dibuka untuk KIP Kuliah Merdeka di UII hanya Prodi Reguler (bukan International Program)
- Keunggulan
Sebagai penerima KIP Kuliah Merdeka di Universitas Islam Indonesia, mahasiswa berhak untuk mendapatkan keunggulan yang meliputi:
- Pembebasan biaya pendaftaran seleksi masuk UII;
- Pembebasan biaya kuliah/biaya pendidikan yang dibayarkan langsung ke UII;
- Bantuan biaya hidup yang ditetapkan oleh Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) berdasaíkan perhitungan besaran indeks harga lokal dari masing-masing wilayah perguruan tinggi. Untuk melihat besaran biaya hidup kota/kabupaten dimana kampus tujuan berada dapat dilihat di KIP Kuliah.
- Jangka Waktu
Program KIP Kuliah Merdeka di Universitas Islam Indonesia diberikan sejak mahasiswa ditetapkan sebagai mahasiswa penerima KIP Kuliah Merdeka di Universitas Islam Indonesia.
- Pada program sarjana/sarjana terapan, maksimal 8 (delapan) semester secara berurutan jika penerima KIP Kuliah Merdeka masih memenuhi kualifikasi minimal dalam proses monitoring dan evaluasi yang dilakukan setiap semester oleh UII.
- Pada program diploma 3, maksimal 6 (enam) semester secara berurutan jika penerima KIP Kuliah Merdeka masih memenuhi kualifikasi minimal dalam dalam proses monitoring dan evaluasi yang dilakukan setiap semester oleh UII.
- Mekanisme Pendaftaran dan Seleksi
Pendaftar wajib mengikuti alur seleksi PSB KIP Kuliah Merdeka PMB UII TA. 2024/2025 sesuai jadwal yang sudah ditentukan dengan alur berikut:
- Bagi pendaftar yang belum memiliki Nomor Induk Utama (NIU), diwajibkan key in untuk memperoleh NIU UII.
- Login ke laman admisi.uii.ac.id untuk:
- Memproses formulir pendaftaran. Pada tahap ini, pendaftar memilih Pola Seleksi PSB KIP Kuliah Merdeka dan memilih 2 (dua) pilihan program studi.
- Setelah selesai memproses formulir pendaftaran, pendaftar wajib menyelesaikan tahap pengisian data dan unggah dokumen. Proses ini dilakukan dengan memilih menu “ Pendaftaran” Pilih tab “PSB” klik tombol “ISI DATA” pada nomor UPCM yang sesuai.
- Bagi pendaftar yang dinyatakan lolos seleksi berkas (verifikasi dokumen) kemudian wajib mengikuti rangkaian seleksi masuk yang dilaksanakan secara daring (online) sesuai jadwal yang sudah ditentukan.
- Pendaftar melihat pengumuman hasil penerimaan di laman admisi.uii.ac.id pada tanggal pengumuman sesuai jadwal.
- Kebutuhan Dokumen
- Kartu Indonesia Pintar (KIP). Jika tidak memiliki KIP wajib menyertakan salah satu dokumen berikut: dokumen Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), dokumen menyatakan pendaftar sebagai anggota panti sosial/panti asuhan, atau keterangan status Data Terpadu Kesejahteraan Sosial(DTKS) dari laman https://cekbansos.kemensos.go.id. Surat Keterangan Penghasilan Orang tua/wali yang dilegalisir sampai kelurahan atau slip gaji orang tua yang distempel instansi.
- Rapor semester 1 s/d 6, Ijazah/Surat Keterangan Lulus, dan Sertifikat prestasi (jika ada) di tingkat SMA/sederajat.
- Kartu Keluarga (KK), Foto rumah/tempat tinggal (tampak depan, tampak belakang, tampak samping, dan tampak dalam), rekening listrik/keterangan yang menyertai, dan bukti tagihan PBB/keterangan yang menyertai.
- Asesmen Diri PSB Beasiswa KIP (dapat diunduh di sini).
- Pelaksanaan
Pendaftaran dan seleksi KIP Kuliah Merdeka di UII akan diselenggarakan sesuai dengan jadwal PSB KIP di PMB UII TA. 2024/2025:
- Pendaftaran: 12 Juli s/d 3 Agustus 2024
- Tenggat Unggah Dokumen*: 5 Agustus 2024
- Pengumuman Seleksi Administrasi: 7 Agustus 2024
- Technical Meeting Seleksi tahap 2 dan 3: 9 Agustus 2024
- Seleksi Tahap 2 (Tes Potensi Akademik)**: 12 Agustus 2024
- Pengumuman Seleksi Tahap 2: 14 Agustus 2024
- Seleksi Tahap 3 (wawancara)***: 19 Agustus 2024
- Hasil Kelulusan: 26 Agustus 2024
- Registrasi****: 27 s/d 30 Agustus 2024
*Pendaftar yang telah melakukan pembelian formulir tetapi tidak mengisi data dan mengunggah dokumen dinyatakan TIDAK LOLOS VERIFIKASI sekaligus TIDAK DITERIMA
**Tes dilakukan secara daring (menggunakan Google Classroom dan Zoom Meeting)
***Tes dilakukan secara daring (menggunakan Zoom meeting)
****Proses mengisi data (key in registrasi). Informasi detail dapat diakses pada laman pmb.uii.ac.id/registrasi/
Kantor Penerimaan Mahasiswa Baru
Gedung Muhammad Adnan
Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia
Jl. Kaliurang km. 14,5 Sleman, Yogyakarta 55584 Indonesia